Ud'unii Astajib lakum
diambil dari Muslim Designer Community |
Akhir-akhir ini ngerasa ajaib aja, takjub dengan gimana cara Allah membalas sebuah doa. Begitu ndak disangka-sangka, dan seakan mengecilkan kita begitu lemahnya kita dalam berencana dibandingkan dengan ketika Allah telah berencana.
Jadi di hari jumat yang mulia ini saya mau berpesan,
Berdoalah, InsyaAllah akan terkabul, bahkan ketika kita merasa sudah tidak ada jalan lain.
Berdoalah, InsyaAllah akan diperoleh yang terbaik, bahkan ketika kita mengira apa yang kita pilih sudah yang terbaik.
Dan Tuhanmu berfirman: "Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku[1326] akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina." (Ghafir : 60)
"Di hari Jum’at terdapat suatu waktu yang tidaklah seorang hamba muslim yang ia berdiri melaksanakan shalat lantas ia memanjatkan suatu do’a pada Allah bertepatan dengan waktu tersebut melainkan Allah akan memberi apa yang ia minta." (HR. Bukhari)
Baca juga : Keutamaan berdoa di hari Jumat
Komentar
Posting Komentar
Tinggalkan jejak disini