Postingan

Setelah sekian tahun, Blog ini berhenti

Saya inget blog ini saya bikin jaman SMP > 13 tahun lalu. Nggak keinget juga apa yang ada dipikiran saya pas itu. Tiap scroll ke belakang, lihat postingan, komentar, draft, bener-bener ngerasa nostalgia sama apa saja yang udah saya lalui dan semoga bisa jadi alat untuk terus bersyukur kedepannya. " Sajadah " ini artikel paling awal yang saya publish di sini (beberapa yang lain sudah saya ubah jadi draft karena cuma curhatan random), saya publish 2009, berarti itu saya masih SMA kelas 1. Tulisannya cringe dan agak alay mungkin kalau dilihat dari saya yang sekarang hehe tapi ya itu saya yang dulu. Nama asli blognya "Cerita-Ilmuku.Blogspot.Com" juga dari dulu tetep sama, tapi saya gonta ganti domainnya saja, Setelah banyak pertimbangan, saya akhirnya pilih beralih ke Wordpress beberapa bulan ini. Sekarang saya akan aktif nulis ke-randoman sehari-hari saya di " Rian.Structilmy.Com " Terima kasih blogger sudah jadi buku harian saya 13 tahun ini.

Kontes Kecantikan

Gambar
Little Miss Sunshine Beberapa waktu lalu nonton film kocak ini sama istri. Ceritanya simpel, seorang anak perempuan, Olive, yang lolos lomba kontes kecantikan dan harus datang ke lokasi perlombaan yang sangat jauh (800-miles atau sekitar 1280 km). Karena beberapa kondisi, akhirnya mereka sekeluarga harus ikut pergi mengantarkan ke lokasi kontes mengendarai mobil VW-nya. Selama perjalanan, kita akan mulai mengenal setiap karakter keluarganya dan keseruan lainnya. Spoiler Alert! Salah satu pelajaran dari film ini dirangkum oleh kata-kata si kakak di akhir film: "F**k beauty contests. Life is one fucking beauty contest after another. School, then college, then work... F**k that" Film ini akhirnya mengajarkan bahwa hidup sebenarnya adalah kontes kecantikan yang terus berlangsung dan kita adalah pesertanya. Rasanya, semua orang terus melihat dan memberi penilaian apa yang tampak, tetapi tidak pada yang terjadi di balik layar, tidak melihat apa yang kita rasakan atau niatkan. Kada

Sebuah Penelitian Telah Membuktian

Gambar
  Ketika awal mendaftar jadi dosen, saya tahu penelitian adalah suatu yang akan saya lalui di hari-hari biasa. Duduk di depan laptop sampai sore, pusing karena nggak paham-paham, sambil browsing sana-sini. Terlihat serem, tapi untungnya saya menyukai kegiatan tersebut. Tapi setelah dua tahun berjalan jadi dosen, seperti bocah yang baru dewasa, ternyata penelitian yang selama ini saya tahu, tidak sekadar penelitian. Ada banyak hal yang bisa dipetik dari "sekadar" belajar atau berkarya untuk masyarakat. Mendapat uang insentif misalnya, atau memudahkan kenaikan jabatan, atau meningkatkan citra dan reputasi di mata orang. Saya tidak lagi ngomongin orang lain, soalnya ketika saya melakukan sebuah penelitian, sekarang pikiran-pikiran baru itu selalu muncul. Menggoda. "Kenapa tidak lakukan hal yang simpel saja, toh cukup kok untuk naik jabatan" atau "kenapa tidak ambil judul ini saja, lagi nge-trend dan bisa terlihat keren loh". Dan kalau melihat fakta-fakta di l

Mind Sports Olympiad 2021

Gambar
  Random banget liburan semester ini saya daftar ikutan Mind Sports Olympiad 2021 (MSO), kompetisi tahunan board game tingkat internasional yang sudah jalan puluhan tahun. Kompetisi ini biasanya diadakan di negara-negara Eropa sebagai tuan rumah, tapi tahun 2020 dan 2021 MSO diadakan secara online. Di MSO 2021 ada 9 cabang/kategori game yang bisa diikuti pemain, dan di setiap kategori terdapat banyak board game yang ditandingkan (total lebih ada 100 board game ditandingkan di MSO 2021). Kesembilan cabang itu adalah: Catur, Backgammon, Eurogame, Abstract game, Card&Tile game, Classic game, Mental, Poker, dan Other . Tahun ini  saya daftar di salah satu board game kategori Eurogame, yakni Carcassonne (game ini pernah saya bahas di artikel sebelumnya ). Carcassonne Championship Kompetisi diadakan secara online via BoardGameArena.com tanggal 5 September mulai dari jam setengah 10 malam WIB. Pertandingannya diadakan dalam dua tahap, kualifikasi dan play-off. Untuk lolos ke tahap play-

Machine Learning dan AI Summer School

Gambar
Di tengah pandemi ini, salah satu hikmah yang bisa saya petik adalah banyaknya kegiatan offline yang biasanya mahal dan susah dicapai karena harus ke luar negeri, tapi jadi bisa diikutin secara online dan harganya murah. Salah satu kegiatan itu adalah Summer School. Di tahun 2020-2021 ini saya alhamdulillah dapat kesempatan join di dua kegiatan internasional bertajuk Summer School: Machine Learning Summer School (MLSS) 2020 dan PRAIRIE/MIAI AI Summer School (PAISS) 2021 . Di artikel ini saya akan cerita sedikit pengalaman saya mengikuti kegiatan Machine Learning atau AI Summer School, apa menariknya, dan bagaimana cara ikutnya. Machine Learning Summer School (MLSS) 2020    Di tengah tahun 2020 saya alhamdulillah dapat kesempatan ikut salah satu event Machine Learning Summer School (MLSS) yang diselenggarakan di Indonesia dengan penyelenggaranya adalah Telkom University dan University of Amsterdam. Saya bilang "kesempatan" karena untuk ikut kebanyakan kegiatan sejenis summ

Nasihat dari Kasir

Gambar
  Di toko kelontong gede deket kampus, ba'da maghrib, agak mendung , dengan kasir seorang bule. Saya: hmm.. jas hujan di sebelah mana ya? Kasir: Di sana. Yang mahal ada, yang murah juga ada, mau cari yang mana? Saya: hmm... Kalau yang bagusan yang mana ya? Kasir: Bagus-Tidak itu relatif, tergantung orang. Kami adanya yang mahal atau yang murah, betul kan? --- Ya walaupun Mahal-Murah itu juga relatif, tapi saya paham maksudnya bapaknya :)  

"Aku debug-in dulu ya"

Gambar
Jadi di suatu agak tengah malam, di dapur, saya sibuk bikin kopi terus istri sibuk masak cilok goreng penyet. Karena kopinya udah jadi dan istri kayak masih lama di bawah, ya udah saya pikir mending pergi ke ates (baca: ruang keluarga) duluan. Terus saya bilang ke istri: "Ya udah, aku duluan ya, aku debug -in dulu ya" Kata-kata itu muncul gara-garanya saya dan istri lagi terlibat projek IT bareng. Beberapa waktu sebelumnya, malem itu istri sudah nyelesaiin part -nya tapi kami berdua ngerasa ada suatu bug di sana. Nyarinya cukup lama sampai istri ketiduran, terus gantian saya yang nyariin, dan saya juga sempet ketiduran di depan laptop. Akhirnya kami memutuskan ke dapur untuk bikin kopi dan masak cilok. Pas di depan laptop sambil nunggu istri balik dari dapur, bener-bener kebayang sama kata-kata tadi. Dialog sederhana yang bikin inget gimana bersyukurnya sudah 3 tahun nikah dengan seorang yang sebidang keilmuan, sepemikiran, setim kalau lomba, dan akhirnya seprojek. Tentu sa